Permudah Transaksi, BSI Smart Hadir Di Bandara Kualanamu

  • Bagikan
Plt Executive General Manager PT Angkasa Pura II Bandara Internasional Kualanamu Eri Braliantoro, Koperasi Kokapura 2 Kuala Namu diwakili Galy Suprayogi, M Faris (Ketua Dewan Pengawas),  Varid Vadila (Dewan Pengawas),  Kepala Cabang BSI KCP Medan Setia Budi, Yoserinaldi, Area Retail and Transaction Business Manager, Deddi Iskandar Z dan Funding and Transaction Relationship Manager  Habibullah Mujahid  di Bandara Kualanamu Kamis (9/6/2022). beritasore/ist
Plt Executive General Manager PT Angkasa Pura II Bandara Internasional Kualanamu Eri Braliantoro, Koperasi Kokapura 2 Kuala Namu diwakili Galy Suprayogi, M Faris (Ketua Dewan Pengawas),  Varid Vadila (Dewan Pengawas),  Kepala Cabang BSI KCP Medan Setia Budi, Yoserinaldi, Area Retail and Transaction Business Manager, Deddi Iskandar Z dan Funding and Transaction Relationship Manager  Habibullah Mujahid  di Bandara Kualanamu Kamis (9/6/2022). beritasore/ist

MEDAN (Berita):  PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) KCP Medan Setia Budi Area Medan Raya bersama Koperasi Kokapura 2 Kuala Namu Medan terus mengembangkan kerjasama dalam bentuk kemudahan transaksi melalui Launch BSI Smart Agent.

Siaran persnya diterima dari BSI Senin (13/6/2022) menyebut program ini pada akhirnya bertujuan untuk semakin memudahkan transaksi anggota dan pegawai di lingkungan kantor Angkasa Pura II Kuala Namu melalui Koperasi Kokapura 2 Kuala Namu.

Hadir dalam acara ini, Plt Executive General Manager PT Angkasa Pura II Bandara Internasional Kualanamu Eri Braliantoro, Koperasi Kokapura 2 Kuala Namu diwakili Galy Suprayogi, M Faris (Ketua Dewan Pengawas),  Varid Vadila (Dewan Pengawas),  Kepala Cabang BSI KCP Medan Setia Budi, Yoserinaldi, Area Retail and Transaction Business Manager, Deddi Iskandar Z dan Funding and Transaction Relationship Manager  Habibullah Mujahid.

Plt Executive General Manager, PT Perum Angkasa Pura II Bandara Internasional Kualanamu Eri Braliantoro menyambut  baik bentuk pengembangan kerjasama ini.

“Melalui BSI Smart Agent ini Koperasi Kokapura 2 Kualanamu memiliki ragam layanan bagi anggota. “Sekaligus bisa menjadi sumber income baru yang bisa mengoptimalkan pengembangan koperasi dan anggota,” kata Eri.

Ketua Koperasi Kokapura 2 Kuala Namu Medan, Galy Suprayogi menjelaskan dengan adanya BSI Agent Smart ini, akan memudahkan bagi anggota untuk melakukan transaksi perbankan seperti penarikan tunai, setoran tunai, transfer ataupun transaksi pembayaran dan pembelian melalui Koperasi.

Branch Manager BSI KCP Medan Setia Budi Yoserinaldi  menyampaikan dengan hadirnya  BSI Smart Agent di Koperasi Kokapura 2 Kualanamu Medan diharapkan bisa terbentuk sinergi yang semakin kuat antara BSI dan Koperasi Kokapura 2 Kualanamu Medan.

“Sekaligus ditujukan untuk mendukung terwujudnya literasi ekonomi syariah Indonesia dan digitalisasi layanan melalui agen Bank Syariah Indonesia” kata Yose

BSI Smart Agent adalah layanan Laku Pandai yang dikembangkan oleh Bank Syariah Indonesia. BSI Smart Agent merupakan layanan tanpa kantor dalam rangka keuangan inklusif Bank Syariah Indonesia untuk menyediakan layanan perbankan dan/atau layanan keuangan lainnya yang dilakukan tidak melalui jaringan kantor. Namun melalui kerjasama pihak lain dengan didukung sarana teknologi informasi. (wie)

Berikan Komentar
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *