PUPR  Agara Perbaiki Oprit Jembatan Pulau Enggang

  • Bagikan
Sejumlah anak- anak tengah melintasi tembok penahan Oprit jembatan Pulo Enggang, yang tersisa akibat terjangan banjir bandang DAS Lawe Bulan, akhir Desember 2018 lalu, ini salah satu jalur alternative mereka menuju Kute Alas Meracar Kecamatan Babussalam, untuk melakukan aktivitas bermain mandi sungai setempat.Gambar di abadikan Selasa siang (31/5).beritasore/Husaini Amin.
Sejumlah anak- anak tengah melintasi tembok penahan Oprit jembatan Pulo Enggang, yang tersisa akibat terjangan banjir bandang DAS Lawe Bulan, akhir Desember 2018 lalu, ini salah satu jalur alternative mereka menuju Kute Alas Meracar Kecamatan Babussalam, untuk melakukan aktivitas bermain mandi sungai setempat.Gambar di abadikan Selasa siang (31/5).beritasore/Husaini Amin.

KUTACANE (Berita) : Pasca Banjir Bandang akhir tahun 2018 melanda 3 kecamatan di Kabupaten Aceh Tenggara, atas meluapnya DAS Lawe Bulan mengakibatkan kerusakan  sejumlah jembatan penghubung antar kecamatan.

Salah satunya jembatan yang mendapat perhatian khusus dari pemerintahan Raidin-Bukhari (RABU), melalui dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), akan kembali memperbaiki Oprit Jembatan Pulo enggang Kute Alas Meracar Kec Babussalam -menghubungkan Kute Kaya Pangur kecamatan Deleng Perkison.

Tahun ini kembali kita bangun, demikian disampaikan Kadis PUPR Sadli ST via WA-nya menjawab Berita (24/5) mengatakan, paketnya masih dalam proses tender, lebih jauh dapat mengkonfirmasi PPK-nya Kabid Jalan dan Jembatan M Yusuf.

Kepada Berita M Yusuf (24/5) via WA-nya membenarkan, saat ini pihaknya masih mengikuti proses lelang paket Proyek PUPR di UKPBJ Agara.

Termasuk rehabilitasi  Oprit Jembatan Pulo Enggang , yang rusak parah akibat banjir bandang  akhir tahun 2018 lalu.Dengan dana Rp 998,8 Jt.

Ini masih kita kejar proses lelangnya, ada juga beberapa paket proyek masuk tahap tender, yaitu paket perbaikan jalan Mbacang Lade Kute Lawe Rutung Kecamatan Lawe Bulan dan Kute Tenembak Alang Kecamatan Depok.Kata M Yusuf.

Dari pantauan Berita kelokasi jembatan Pulo Enggang Kecamatan Babussalam-Kaya Pangur Kecamatan Depok, tampak Oprit bagian Timur sisi Utara jembatan rusak parah/Ambruksudah dipenuhi rumput liar.

Sepanjang lintasan, tampak lahan pertanian jagung terhamapar di pinggir jalan menuju jembatan penghubung antar Kute dan Kecamatan tersebut.

Sebelumnya  Selasa siang (31/5), saat berita menyusuri jalan dibataran DAS Lawe Bulan,  menuju jembatan Pulo Enggang,  sempat mengalami Insiden Kecil,sepeda motor ikut  terjungkal di paret, akibat jalan sudah lama terputus akibat banjir bandang.

Untuk menghindari terjadinya insiden kecelakaan, Berita berharap kepada pihak PUPR agar secepatnya memasang gorong-gorong/Box Culvek untuk menghindari hal yang tidak di ingini.(aie)

Berikan Komentar
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *