BIREUEN (Berita) : Bantuan pengalangan dana untuk korban bencana kebakaran rumah di Gampong Keude Matangglumpang Dua Kemukiman Matangglumpang Baro Peusangan Kab.Bireuen.
Kamis (30/07) dari Hasil Koordinasi Ketua Assosiasi Kepala Desa bersama Ketua Assosiasi Imum Mukim serta KPA, telah disepakati untuk menghimpun Dana bantuan sewa rumah kepada empat kepala keluarga korban kebakaran di Keude Matangglumpang dua.
Sebesar Rp.8.800.000 ,dimana setiap Keusyhik menyumbang 100.000 x 69 Gampong dan 9 mukim ,9x 100.000, untuk menyewa tiga rumah yang terletak di Gampong Matanggeulumpang dua.
Penyerahan kunci rumah , dihadiri Ketua DPRK Bireuen, Fazil Samaun (ketua assosiasi keusyhik) Anwar Mahmud.(Ketua Asosiasi Mukim) H.Muchlis Amus M.Si Mukim Matanggeulumpang Baro,Boing Ketua KPA Peusangan. Camat Peusangan Ibrahim S.Sos,keusyhik Keude Matang.
Unsur Koramil dan Polsek setempat menyerahkan kunci rumah, turut diserahkan empat kasur dengan empat bantal dari, Dinas sosial serta empat kasur dan bantal dari Eddi Obama.
Mudah mudahan bantuan akan meringankan sedikit ,kesedihan para kepala keluarga, demikian harapan dari Ketua DPRK Bireuen, disamping itu terus akan mengalang dana bantuan agar segera terbangun rumah yang layak huni dalam enam bulan ke depan,,jelas Muchlis Amus (RJ)