Camat Sunggal Lepas Dandim 0204 Deli Serdang

  • Bagikan
Camat Sunggal Deli Serdang Ismail.S.STP.M.SP saat memberikan ucapan selamat saat perpisahan dengan Dandim 0204/DS.Letkol.Kav.Syamsul Aripin.Beritasore/Muslim Lubis
Camat Sunggal Deli Serdang Ismail.S.STP.M.SP saat memberikan ucapan selamat saat perpisahan dengan Dandim 0204/DS.Letkol.Kav.Syamsul Aripin.Beritasore/Muslim Lubis

DELI SERDANG (Berita) : Muspika Kecamatan Sunggal Kab.Deli Serdang melepas Dandim 0204/DS Letkol Kav. Syamsul Aripin serta ketua KCK XXXII DIM 0204/DS.NY Vivi Syamsul Aripin. Senin (3/8)

Acara perpisahan yang di laksanakan di gedung MCC jalan Binjai KM.15 diawali dengan apel pagi yang di hadiri oleh, Dandim 0204/DS, Letkol Kav.Syamsul Aripin, Ketua KCK Dim XXXII Ny.Vivi Syamsul Aripin, Koramil 01/DS Kapt .arh Liston Situmeang, Koramil 02, Koramil O3, Camat Sunggal Deli Serdang Ismail.S.STP.M.Sp.Camat Kutalimbaru, Camat Sibolangit, Polsek Sunggal serta Kepala Desa sekecamatan Sunggal Deli Serdang .

Dandim 0204 Letkol. Kav. Syamsul Aripin dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada seluruh jajaran pemerintahan yang ada di Kabupaten Deli Serdang serta pihak pihak yang telah menunjang kinerja nya selama menjabat Dandim.”ucapnya

Untuk itu dalam memenuhi tugas organisasi TNI, mutasi dalam organisasi merupakan hal yang biasa dalam memenuhi kebutuhan organisasi.

Untuk itu Harapan saya dengan berakhirnya tugas saya di Deli Serdang ini semoga situasi dan keamanan tetap terjaga.

Sementara itu camat Sunggal Deli Serdang Ismail.SSTP.MSP dalam pandangannya mengucapkan terima kasih kepada Dandim 0204/DS Letkol.Kav.Syamsul Aripin yang selama ini telah mengemban tugas di Deli Serdang, yang mana selama bertugas di kabupaten Deli Serdang dapat mengemban tugas yang baik, Sehingga tercipta kondusivitas di wilayah Deli serdang.

Semoga dengan berakhirnya tugas Dandim 0204/DS Letkol Syamsul Aripin nantinya  dapat bekerja secara maksimal di tempat yang baru. Tutur Ismail.(ML)

Berikan Komentar
  • Bagikan