Pemko P.Sidimpuan Tetapkan 42 Kades Terpilih

  • Bagikan
Berita Sore/Birong RT Teks poto: POTO penandatanganan berita acara Penetapan Kepala Desa Terpilih Se- Kota Padangsidimpuan tahun 2023, di Emerald Hall Hotel Mega Permata, Selasa (12/9).
Berita Sore/Birong RT Teks poto: POTO penandatanganan berita acara Penetapan Kepala Desa Terpilih Se- Kota Padangsidimpuan tahun 2023, di Emerald Hall Hotel Mega Permata, Selasa (12/9).

PADANGSIDIMPUAN (Berita): Pemko Padangsidimpuan menggelar acara penandatanganan berita acara Penetapan Kepala Desa Terpilih Se- Kota Padangsidimpuan tahun 2023, di Emerald Hall Hotel Mega Permata, Selasa (12/9).

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD), Ismail Fahmi Siregar, S.Sos, menjelaskan, penetapan kepala desa terpilih ini diikuti sebanyak 42 desa se-Kota Padangsidimpuan dan merupakan hasil dati Pilkades serentak yang baru dilaksanakan di Kota Padangsidimpuan.

Dia menerangkan, setelah masing-masing menandatangai berita acara penetapan, kemudian, para kepala desa ini dijadwalkan akan dilantik 5 Desember 2023,” ungkapnya.

Sementara, Walikota Padangsidimpuan, Irsan Efendi Nasution, SH, MM, menyampaikan selamat kepada 42 Desa yang terpilih.

Ia mengingatkan agar para kepala desa ini dapat merangkul masyarakat dan membangun desa mereka masing-masing, dan menjadi teladan bagi masyarakat.

Irsan juga mengucapkan terima kasihnya kepada Forum Koordinasi Pimpinan Daerah karena telah membantu dalam pengawasan pemilihan kepala desa serentak yang berjalan sukses dan aman.

Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Wali Kota, Dandim 0212/TS, Kapolres Padangsidimpuan, perwakilan Kejari, Sekretaris Daerah, para Asisten, Staf Ahli, Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), para Camat.(Rong).

Berikan Komentar
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *