KPU Batubara Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Perhitungan Suara Pemilu 2024

  • Bagikan
Berita Sore/alirsyah Ketua KPU Kabupaten Batubara Erwin, SSos didampingi Komisioner membuka Rapat Pleno terbuka pada rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara tingkat Kabupaten pada Pemilu serentak 14 Februari 2024 Kantor KPU Jalan Perintis Kemerdekaan Kelurahan Limapuluh Kota Rabu (28/2/2024).

BATUBARA (Berita): Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Batubara Erwin, SSos didampingi Komisioner membuka Rapat Pleno terbuka pada rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara tingkat Kabupaten pada Pemilu serentak 14 Pebruari 2024 Kantor KPU Jalan Perintis Kemerdekaan Kelurahan Limapuluh Kota Rabu (28/2/2024).

Ketua KPU Batubara Erwin mengatakan dan mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah turut mensukseskan pelaksanaan Pemilu serentak 2024 sehingga proses pelaksanaan pemungutan suara di 12 Kecamatan se-Kabupaten Batu Bara berjalan aman, lancar dan kondusif.

Senada dikatakan Pj Bupati Batubara Nizhamul, SE. MM meyakini semua Partai punya perwakilan saksi masing-masing.

“Mari kita jaga suara rakyat kita, dengan memastikan perhitungan ini sudah sesuai dengan apa yang dihasilkan di setiap TPS.Pemerintah bersama TNI/ Polri selalu siap mensupport penyelenggaraan untuk menyukseskan seluruh tahapan rekapitulasi Pemilu 2024 ini sampai selesai,” ucapnya.

Pantauan Berita, ratusan Personil Polres Batu Bara dikerahkan mengawal jalannya rapat pleno di KPU Batu Bara guna menjaga kondusifitas selama jalannya penghitungan hasil pemilu serentak tahun 2024 ditingkat Kabupaten.

Rapat pleno dihadiri oleh Komisioner KPU, Bawaslu Batubara M.Amin Lubis ,SHI, Pj Bupati Batubara Nizhamul, SE,MM, Ketua DPRD Batubara M Safii, SH, Kapolres Batubara AKBP Taufiq Hidayat Thayeb, SH.SIK ,para saksi Partai Politik utusan dari masing-masing Partai pada pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) se-Kabupaten Batubara dan undangan.(als)

Berikan Komentar
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *