325 WBP Dapat Remisi, Atika Minta Perilaku Lebih Baik

  • Bagikan
Wakil Bupati Madina Atika Azmi Utammi Nasution berpesan agar seluruh WBP di Lapas Panyabungan mampu menunjukkan sikap dan perilaku lebih baik.beritasore/Ist
IMG-20230817-WA0083

PANYABUNGAN (Berita): Warga binaan pemasyarakatan (WBP) Lapas Kelas IIB Panyabungan mendapat remisi atau potongan tahanan pada HUT ke-78 Republik Indonesia, Kamis (17/8).

Wakil Bupati Madina Atika Azmi Utammi Nasution hadir dalam pemberian remisi berpesan agar seluruh WBP di Lapas Panyabungan mampu menunjukkan sikap dan perilaku lebih baik dalam mengikuti seluruh tahapan termasuk proses kegiatan program pembinaan.

“Saya ucapkan selamat atas remisi tahun ini bagi 325 WBP Lapas Panyabungan. Jadilah insan dan pribadi lebih baik.

Hiduplah dalam tata nilai kemasyarakatan, taat hukum, serta mulai berkontribusi secara aktif dalam pembangunan untuk melanjutkan perjuangan hidup,” pesan Atika membacakan pidato Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia RI Yasonna H Laoly.

Kepala Lapas Panyabungan Mustafa Kamal Simamora mengucapkan terima kasih kepada Wakil Bupati Madina beserta unsur Forkopimda hadir dalam pemberian remisi tahun ini.

Dijelaskan Kalapas, saat ini Lapas Panyabungan memiliki daya tampung (kapasitas) WBP 192 orang.

“Lapas Panyabungan over kapasitas. Daya tampung 192 WBP, sedangkan posisi saat ini kita sedang membina 434 orang, 325 di antaranya kita berikan remisi,” jelasnya.

Mustafa Kamal juga menyebut, remisi bagi setiap WBP diberikan bervariasi, mulai dari potong tahanan satu bulan hingga enam bulan (irh).

Berikan Komentar
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *