Andar Amin Diperkirakan Calon Tunggal Ketua Golkar Paluta

  • Bagikan
Andar Amin Harahap mencalonkan diri jadi Ketua Partai Golkar Paluta. (Ist)
Andar Amin Harahap mencalonkan diri jadi Ketua Partai Golkar Paluta. (Ist)

GUNUNGTUA (Berita) : Tanggal 1 September 2020 diperkirakan DPD Partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Padanglawas Utara akan melaksanakan Musyawarah Daerah (Musda) ke III bertempat di Hotel Sapadia, Paluta.

Sejak dibukanya pendaftaran bagi bakal calon ketua DPD Partai Golakar pada tanggal 28-29 Agustus 2020, hanya satu nama yang mencalonkan diri atau mendaftar ke kantor sekretariat Partai Golkar Paluta yang berlokasi di Lingkungan VII, Pasar Gunungtua.

Pendaftaran Balon Ketua Partai Golkar tersebut ialah Andar Amin Harahap SSTP Msi yang juga menjabat Bupati Paluta.

Ketua panitia Musda III DPD Partai Golkar Paluta Mula Rotua Siregar mengatakan, tahapan penjaringan atau pendaftaran balon ketua secara resmi sudah ditutup, hanya satu calon yang mendaftar yaitu Andar Amin Harahap.

“Yang mendaftar balon Ketua Partai Golkar Paluta hingga batas penutupan penjaringan hanya satu orang atasnama Andar Amin Harahap,” kata Tua.

Andar Amin Harahap Mendapat Dukungan Penuh Pemilik Suara

Andar Amin Harahap SSTP MSi yang juga menjabat sebagai Bupati Padanglawas Utara mengatakan bahwa dirinya mendapat dukungan penuh dari pengurus Partai Golkar Paluta untuk maju menjadi calon Ketua.

Kata Andar, tujuannya maju sebagai ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Paluta adalah sebagai salah satu bentuk dan langkah Andar serta upaya dalam mempercepat terwujudnya visi misi kabupaten Paluta yakni mewujudkan daerah Paluta yang Beriman, Cerdas, Maju dan Beradat.

“mari kita besarkan Partai Golkar di kabupaten Paluta ini dan mari sama-sama kita bangun Kabupaten Padanglawas Utara,” jelas Andar Amin Harahap. (wsp)

Berikan Komentar
  • Bagikan