Pemdes Aek Songsongan Serahkan BLT Dana Desa Tahap II Tahun 2025

  • Bagikan
Ir Edy Syaputra, Kades Aek Songsongan, Kecamatan Aek Songsongan, Kabupaten Asahan menyerahkan BLT Dana Desa kepada 35 KPM Selasa (6/5/2025). Berita Sore/ist

ASAHAN (Berita): Pemerintah Aek Songsongan menyerahkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) dana desa (DD) Tahap II Tahun 2025 yang dilaksanakan di Aula Balai Desa Aek Songsongan, Kecamatan Aek Songsongan, Kabupaten Asahan, Selasa (6/5/2025).

Kegiatan ini berlangsung dengan tertib dan lancar, dihadiri Camat Aek Songsongan diwakili Budiah, Babinkantibmas Yogi, Badan Permusyawaratan Desa (BPD) marga dan Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

“Pembagian BLT DD ini merupakan tahap kedua terhitung bulan April sampai bulan Juni Tahun 2025,” ucap Kades Aek Songsongan Ir Edy Syaputra.

Edy juga mengatakan penyerahan bantuan ini diharapkan dapat membantu meringankan beban ekonomi masyarakat, khususnya bagi warga yang kurang mampu, serta menjadi bentuk nyata komitmen pemerintah dalam menyalurkan bantuan secara tepat sasaran.

“Adapun jumlah KPM dalam penyerahan BLT DD sebanyak 35 orang, merupakan warga Desa Aek Songsongan yang telah memenuhi kriteria penerima bantuan sesuai ketentuan yang berlaku,” tandanya. (min)

Berikan Komentar
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *