TAPSEL (Berita): Memasuki pesta Demokrasi Pilkada Tapsel, 9 Desember 2020. Kepala Desa Pintu Padang Kec.Angkola Selatan imbau warganya supaya menjaga kekondusifan dan kerukunan di Desa.
” Kita harus bisa mendewasakan diri dari perbedaan pilihan, jangan karena beda pilihan hubungan kekeluargaan jadi terputus,” imbuh Kepala Desa Pintu Padang Khoiruddin Simatupang kepada wartawan minggu ( 11/10).
Menurutnya, perbedaan pilihan itu merupakan hal yang wajar dalam berdemokrasi sehingga, tidak terbantahkan menurut siapa kehendak masing-masing.
Namun, dia optimis masyarakat Desa Pintu Padang pasti mampu menjaga kekondusifan dan kerukunan Desa, Sebeb, menurutnya, di daerah itu masih sangat kental hubungan kekeluargaan.
” Siapapun Bupati dan Wakil Bupati Tapsel terpilih nantinya, semuanya hasil pilihan rakyat dan kita harap semua pihak bisa menjaga kesejukan dan kerukunan dalam pemilihan Pilkada Tapsel ini,” tutupnya. (Rong)