PALAS (Berita): Melalui musyawarah cabang III Badan Pengurus Cabang Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional Indonesia (BPC Gapensi), Kabupaten Padanglawas (Palas), Heri Andi Tanjung SE, terpilih secara aklamasi periode 2025-20230, di Aula Hotel Syamsiah Sibuhuan Kamis (23/1/2025).
Muscab tersebut dihadiri Ketua BPD Gapensi Sumatera Utara (Sumut), Sanggam SH Bakkara, Wakil Bupati Palas Terpilih Achmad Fauzan Nasution, mantan Bupati Tapsel, Sahrul Pasaribu, unsur Forkopimda dan puluhan pengusaha yang bergerak di bidang konstruksi.
Usai proses Muscab, dilangsungkan dengan pelantikan pengurus baru GAPENSI Palas periode 2025-2030. Dimana, sebagai Ketua
Heriandi Tanjung SE, Sekretaris Hamdan Juneidi Nasution, dan Bendahara Amris Mahadi Hasibuan serta pengurus lainnya.
Heri Andi Tanjung, menyampaikan terimakasih kepada seluruh anggota BPC Gapensi Palas yang telah memberi dukungan dan kepercayaan. Begitu juga kepada pemerintah kabupaten Padanglawas, pimpinan perbankan beserta seluruh stakeholder yang telah turut berpartisipasi mensukseskan Muscab III BPC Gapensi Palas.
Andi mengatakan bahwa kepengurusan BPC Gapensi periode 2025 – 2030 siap membangun kerjasama dan sinergitas dengan pemerintah daerah dalam membangun Padanglawas. Namun tetap mengedepankan kepentingan masyarakat.
Sehingga kata Andi bersama sekretaris Hamdan Junaidi Hasibuan, kepengurusan BPC Gapensi Padang Lawas sekarang bisa lebih baik dari kepengurusan sebelumnya.
Ketua BPD Gapensi Sumut, Sanggam SH Bakkara dalam kesempatan itu menyampaikan, bahwa dengan terbitnya permen PU No 6 Tahun 2021, tentang perizinan berbasis risiko maka perlu penyesuaian untuk pelaku jasa usaha terutama menyangkut kelengkapan dokumen administrasi.
Maka ratusan anggota Gapensi yang telah diproses sesuai dengan PP 05 dan permen PU nomor 6 tahun 2021, dan tidak dikenakan biaya untuk pelaku jasa usaha kecil dalam hal kelengkapan administrasi, maupun untuk sertifikasi badan usaha.
Untuk itu, Selamat dan sukses kepada Pengurus BPC Gapensi Palas periode 2025-2030, semoga membawa perubahan untuk Kabupaten Padanglawas dan tetap amanah dalam menjalankan roda organisasi, kata Bakkara.
Sebelumnya Pj. Bupati Palas Ir. Ardan Noor Hasibuan, MM yang diwakili Asisten Ekonomi dan Pemerintahan, Drs H Marza Zennova, MM menyampaikan bahwa pemerintah daerah berterima kasih kepada semua pihak atas suksesnya muscab III Gapensi Palas.
Sekaligus berharap agar Gapensi bisa bergerak secara profesional dan maksimal dalam mewujudkan pembangunan daerah Padanglawas yang bisa mendorong peningkatan kesejahteraan masyarakat. (Tio)