Wakil Bupati Aceh Utara Serahkan Alsintan Untuk Kelompok Tani

  • Bagikan
Wakil Bupati Aceh Utara Fauzi Yusuf,foto bersama dengan Ketua Kelompok Tani , setelah memberi bantuan secara simbolis alsintan aspirasi dari Anggota DPRI Komisi IV Partai Demokrat Muslim S.HI,MM.Beritasore/Rizal Jibro
Wakil Bupati Aceh Utara Fauzi Yusuf,foto bersama dengan Ketua Kelompok Tani , setelah memberi bantuan secara simbolis alsintan aspirasi dari Anggota DPRI Komisi IV Partai Demokrat Muslim S.HI,MM.Beritasore/Rizal Jibro

ACEH UTARA (Berita): Mengikuti protokol kesehatan, Wakil  Bupati Aceh Utara, Fauzi Yusuf, Senin (05/10) menyerahkan secara simbolis  bantuan alat mesin pertanian (Alsintan) aspirasi anggota DPR RI Komisi IV Partai Demokrat  kepada kelompok tani di daerah Malikussaleh,di halaman gudang pertanian Punteut Lhokseumawe.

Wakil Bupati Fauzi Yusuf menyampaikan, ucapan terimakasih kepada anggota DPR RI Komisi IV Partai Demokrat, karena telah memberikan bantuan Alsintan bagi para kelompok tani, dan berharap semoga bantuan ini dapat dipergunakan untuk menunjang pembangunan pertanian di kabupaten Aceh Utara.

“Hal ini, Pemerintah sangat serius dalam urusan pangan sebagai produk pertanian yang utama. Keseriusan itu diwujudkan dengan gerakan intensifikasi dan ekstensifikasi pertanian dengan melaksanakan sapta usaha tani. Salah satunya melalui upaya pengolahan tanah menggunakan alat mesin pertanian secara modern,”katanya.

Sementara Plt. Kadis Pertanian Tanaman Pangan Aceh Utara, Erwandi,SP menuturkan alsintan yang diserahkan kepada poktan berasal dari aspirasi anggota DPR RI Komisi IV fraksi Partai Demokrat Muslim,S.HI,MM. Alsintan yang diserahkan berupa 25 unit traktor terdiri dari 1 traktor Roda 4 (TR4) dan 24 traktor roda 2 (TR4), pompa air dan pengolah pupuk organik untuk meningkatkan hasil panen para petani.

Selain itu, agar ara penerima bantuan tersebut dapat dipertanggungjawabkan. Disamping itu. Erwandi juga sangat berharap agar para kelompok tani yang menerima bantuan, dapat dipergunakan dengan sebaik-baiknya .

“Saya berpesan agar bantuan ini dapat dijaga dengan baik dan dapat dipergunakan sebagamana mestinya oleh masing – masing poktan. Jangan sampai setelah mendapat traktor kemudian terbengkelai, traktornya rusak, dijual, atau digadaikan,”tuturnya.

Erwandi berharap, nantinya seluruh poktan di Aceh Utara dapat melakukan intensifikasi pertanian dengan adanya bantuan alsintan. Alhamdulillah alat pertanian sudah tersebar pada kelompok tani di gampong – gampong. Karena luas lahan 36.984 hektare membutuhkan 1.640 unit TR2 dan 410 unit TR4.

Sehingga Erwandi bertahap, kesulitan pengolahan tanah akan segera teratasi. Terimakasih kepada Muslim yang sudah memenuhi janjinya, dengan memberikan bantuan alsintan bagi petani hari ini.

“Seluruh kelompok tani agar serius melaksanakan sapta usaha tani. Diawali dari pemilihan bibit unggul, percepatan dan pengolahan tanah yang sempurna, tanam secara serentak dengan sistem jajar legowo. Termasuk diantaranya bagaimana pemupukannya, pengendalian hama, pengairan, pasca panen dan pemasaran hasil pertaniannya,”jelasnya.

Meskipun tidak sempat ke Kabupaten Aceh Utara, Anggota Komisi IV DPR RI, Muslim, S.HI,MM dalam kesempatan yang sama berkomunikasi secara virtual melalui  Ia mengatakan akan menyapa masyarakat dilain waktu saat reses ke daerah

Sedangkan bantuan Alsintan ini merupakan salah satu bentuk perhatian untuk membantu memajukan sistem pengolahan lahan pertanian dan meningkatkan hasil produksi pertanian secara umum di Kabupaten Aceh Utara.

“Mari kita jaga hubungan baik kita terutama teman-teman dari DPRK dan DPR Aceh harus tetap memperhatikan kebutuhan petani yang sudah memilih kita. Masyarakat pasti mengharapkan Demokrat menjadi teladan bagi anggota-anggota yang lain,”ujarnya(RJ)

Berikan Komentar
  • Bagikan