Relawan Kampung Alur Bemban Lakukan Penyemprotan

  • Bagikan
Relawan Kampung Alur Bemban sedang melakukan penyemprotan disinfektan ke rumah-rumah warga serta pembagian masker dan sabun mandi.
Relawan Kampung Alur Bemban sedang melakukan penyemprotan disinfektan ke rumah-rumah warga serta pembagian masker dan sabun mandi.

KUALASIMPANG (Berita): Cegah Covid-19 Relawan Kampung Alur Bemban Kecamatan Karang Baru Kabupaten Aceh Tamiang, melakukan penyemprotan disinfektan, Minggu (12/4).

Penyemprotan disinfektan tersebut dimulai sekira pukul 09.00 WIB dengan melakukan penyemprotan fasilitas umum hingga ke rumah-rumah warga. Tidak hanya itu relawan juga melakukan pembagian sabun mandi dan masker kepada seluruh masyarakat Kampung Alur Bemban.
Disela-sela kegiatan, Datok Penghulu Kampung Alur Bemban Misnan mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona.

“Jika ada warga yang diduga terinfeksi virus corona, agar segera melaporkannya ke Posko Relawan Kampung Tanggap COVID-19 di Gedung Serbaguna, kemudian supaya dapat diteruskan ke pihak Puskesmas Kecamatan dan Dinas Kesehatan untuk pemeriksaan lebih lanjut,”jelasnya.
Dalam kesempatan itu, Misnan juga meminta agar warganya untuk selalu menerapkan pola hidup bersih, dan sementara waktu untuk tidak bepergian dahulu keluar Kota dan selalu menggunakan masker saat keluar rumah.

Misnan berharap, warga Kampung Alur Bemban untuk dapat bekerjasama dengan Pemerintah Kampung dalam mencegah penyebaran COVID-19, serta mematuhi maklumat Pemerintah sehingga warga Kampung Alur Bemban dapat terhindar dari Penyebaran covid-19,”tegasnya.

Pantauan Berita, penyemprotan disinfektan tersebut dilakukan di tiga dusun, yakni Dusun Mesjid, Dusun Sepakat, Dusun Damai, dan kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Datok Penghulu Kampung Alur Bemban Misnan, didampingi Ketua MDSK T. Mukhtar, petugas Puskesmas Karang Baru Maya Yusfina S. Kep, Bidan Desa, Babinsa Serda Indar Mawan dan Bhabinkamtibmas Bripka Eka Nst serta para perangkat kampung dan para relawan pencegahan covid-19. (hen).

Berikan Komentar
  • Bagikan