KPU T.Tinggi Beri Bantuan Beras Kepada Warga

  • Bagikan
Komisioner KPU diabadikan dengan masyarakat penerima bantuan akibat merebaknya covid – 19. (Ist/Berita Sore).
Komisioner KPU diabadikan dengan masyarakat penerima bantuan akibat merebaknya covid – 19. (Ist/Berita Sore).

Tebing Tinggi (Berita) : Wujud kepedulian terhadap sesama ditengah kesulitan warga menghadapi wabah corona (Covid-19), KPU Tebingtinggi salurkan 600 karung beras ukuran 5 Kg kepada warga dan pegawai honorer di lingkungan KPU Tebingtinggi, Selasa (07/04).

Penyaluran bantuan itu, dipandang perlu mengingat kesulitan ekonomi warga yang terdampak kebijakan sosial di rumah aja sebagai langkah pemutusan penyebaran virus corona atau COVID-19.

Bantuan diserahkan Komisioner KPU Tebingtinggi, Emil Sofyan selaku Divisi Parmas dan SDM didampingi Rudi Herwin (divisi data dan informasi), Mukhlis Moekhtar (divisi hukum dan pengawasan) dan Johan Wahyudi (divisi teknis penyelenggara).

Kebijakan stay at home membuat masyarakat semakin sulit, terutama para pelaku usaha kecil, pegawai honor, tukang parkir, pembersih jalan dan lain sebagainya.

“Melihat kondisi yang dialami masyarakat dalam menghadapi virus corona ini, kami tergerak untuk membantu dengan menyalurkan 600 karung beras,” jelas Emil Sofyan.

Di tempat terpisah, Ketua KPU Abdul Khalik mengatakan, KPU Tebingtinggi juga melakukan sosialisasi pencegahan COVID-19, agar masyarakat memahami dan sadar untuk selalu menjaga kebersihan dengan senantiasa mencuci tangan dengan menggunakan sabun, mengguna masker jika berpergian atau beraktifitas di liar. (Win)

Berikan Komentar
  • Bagikan