KUTACANE (Berita) : Badan penanggulangan Bencana Daerah Kabupten Aceh Tenggara Jum’at (29/4) telah, menyalurkan 12 Paket bantuan masa panik, kepada korban bencana kebakaran di Pasar Terpadu (Pajak Pagi) Kute Lawe rutung.
Bantuan pada masa panik udah kita salurkan 12 paket bagi korban kebakaran yang kehilangan tempat usahanya kata Kalaksa BPBD Kabupaten Aceh Tenggara Nazmy Desky Jum’at (29/4) menjawab Berita via Pesan WA-nya.
Semua bantuan sudah sampai kepada korban disaksikan langsung Pengulu Kute Lawe Rutung Kecamatan Lawe Bulan pada Jum’at pagi.
Terkait adanya Korban luka bakar, Kalaksa belum menerima laporan dari petugasnya.
Sementara itu, apakah ada langkah BPBD untuk mendirikan tenda darurat bagi korban kebakaran Pajak pagi, kami coba untuk mengusulkannya dulu kepada BPBD provinsi Aceh Kata Nazmy.
Sebelumnya dalam laporan Pusdalops BPBD Agara mengatakan korban nihil, dari informasi yang berita dapatkan, korban luka bakar yaitu Sunarti, 45 Pekerjaan IRT beralamat Kute Lawe Rutung Kecamatan Lawe bulan. Mengalami luka bakar Grade II A/IIB – Luas 40-50%. Dan masih dalam perawatan.
Dan Salamudin, 35 Salah satu Imam Mesjid Kute Tuhi Jongkat Kecamatan Babul Rahmah, mengalami luka pada bahagian Kepala dengan 4 jahitan,Korban luka diakibatkan benturan dengan benda keras, saat akan mengevakuasi barang dari lokasi dagangannya.(aie)