TAPSEL (Berita): Guna tingkatkan kesejahteraan masyarakat, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tapanuli Selatan (Tapsel) menyelenggarakan edukasi Bulan Inklusi Keuangan Tahun 2023 di Aula Sarasi Lantai III, Kantor Bupati Tapsel, Selasa (14/11).
Acara ini dibuka langsung Bupati Tapsel, Dolly Pasaribu dalam sambutannya, ia mengatakan, situasi ataupun pemahaman umumnya masyarakat terhadap produk keuangan masih terbatas. Sebab, informasi yang didapatkan masyarakat juga terbatas.
Menurut Dolly, edukasi kepada masyarakat terhadap produk keuangan termasuk produk simpanan perlu dilakukan untuk mencegah ketidakstabilan ekonomi masyarakat yang akhirnya merugikan bisnis yang dijalankan.
Selain itu katanya, syarat utama agar fasilitas perbankan agar berhasil adalah sebuah komitmen untuk konsisten dalam perjanjian awal.
Bisnis perbankan adalah mengatur simpanan dari masyarakat serta bagaimana mereka menyalurkan pinjaman tersebut. Selain itu produk keuangan yang rentan dengan risiko memerlukan pemikiran yang matang.
Terutama dalam mengelola keuangan serta menyiapkan perencanaan dari awal, untuk mengantisipasi dan mengatasi terjadinya risiko yang sewaktu-waktu dapat terjadi.
Ia berharap ini adalah sebuah langkah maju apalagi saat memperingati bulan inklusi keuangan, agar masyarakat kuat dibantu oleh lembaga keuangan baik perbankan maupun non-bank.
Dan diharapkan masyarakat Indonesia khususnya Kabupaten Tapsel mulai aktif kembali setelah dua tahun dilanda Covid-19,” Mungkin agak terhambat untuk membangun usaha dengan adanya inklusi keuangan ini bisa lebih bergerak,” sebutnya.
Pada dasarnya tuturnya, Inklusi keuangan ini adalah konsep agar semua terlibat. Untuk itu, ia berharap bukan hanya sekedar memberikan pembiayaan dalam bentuk uang tapi pemberdayaan dalam sisi manajemen pengaturan keuangan serta demi percepatan akses Tapsel.
Dan lembaga jasa keuangan bisa bahu-membahu melaksanakan kegiatan inklusi keuangan tahun 2023 ini.
Terakhir, Dolly menyampaikan apresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia, “Mulai dari Kepala Bagian Ekonomi, Kadis Perdagangan dan Koperasi UKM, maupun Kadis Pertanian, yang bekerjasama dengan OJK untuk mendukung acara ini,” tandasnya. (Rong)