ASAHAN (Berita): Pemerintah Desa Sei Piring, Kecamatan Pulau Rakyat, Kabupaten Asahan bakal menggelar Pemilihan Kepala Desa Pergantian Antar Waktu (Pilkades PAW) pada 22 Desember 2023. Ada lima bakal calon kepala desa (Bacakades) yang sudah mendaftar dalam perhelatan pesta demokrasi di wilayah tersebut.
Ketua Panitia Pemilihan Kepala Desa Sei Piring Rasyid mengatakan, ada lima orang yang telah menyerahkan berkas pendaftaran, yakni : Suriadi, Tamrin, Erianto, Untung, Andri Dermawan Purba.
“Ada lima bakal calon yang sudah mendaftar semenjak dibuka pada 2 Nopember dan ditutup tanggal 22 Nopember 2023. Namun kami masih memberikan kesempatan kepada bakal calon yang ingin menambah kelengkapan berkas. Namun kami tetap melakukan seleksi berkas hanya 3 yang ditetapkan sebagai calon dan pengumumannya dilaksanakan pada 22 Desember 2023 sekaligus pelaksanaan Pilkades PAW Desa Sei Piring”, terang Rasyid.
Mantan mandor I PT. Lonsum Gunung Melayu itu berharap pelaksanaan Pilkades PAW Desa Sei Piring dapat berjalan kondusif dan masyarakat keterwakilan yang memenuhi persyaratan dapat menggunakan hak pilihnya dengan bijaksana.
“Harapan saya mulai tahapan, dan pelaksanaan pemilihan nanti semua bisa berjalan aman dan lancar” pungkas Rasyid. (min)