Tebingtinggi (Berita): Setelah dua tahun tidak diadakannya kunjungan tatap muka antara pihak keluarga dan warga binaan pemasyarakatan (WBP) dikarenakan virus Covid-19. Lapas Klas IIB Tebingtinggi kembali buka layanan tatap muka.
Hal tersebut disampaikan Kepala Pengamanan Lapas (KPLP) Lapas Klas IIB Tebingtinggi, Franda Wijaya Saragih kepada Waspada, Minggu(3/7) melalui telepon seluler.
” Bang, besok liputlah kegiatan kunjungan pertama pihak keluarga ke Lapas setelah dua tahun tidak diadakannya kunjungan dikarenakan wabah Covid-19, mungkin rame besok pihak keluarga yang berkunjung bang”, kata Franda Wijaya Saragih.

Keluarga WBP yang sedang mengantri untuk bertemu keluarga yang sedang menjalani masa hukuman di Lapas Klas IIB Tebingtinggi.
Pantauan Waspada, Senin(4/7) puluhan orang keluarga WBP mengantri di depan kantor Lapas Klas IIB Tebingtinggi untuk dapat bertemu dengan keluarganya yang tengah menjalani masa hukuman.
Di dalam Lapas terlihat pihak keluarga yang sedang menjenguk keluarganya sangat bahagia karena sudah sangat lama tidak bertemu.
Salah seorang keluarga WBP, Nana, 30, warga Jalan Prof HM Yamin, Kel Tanjung Marulak Hilir, Kec Rambutan, Tebingtinggi kepada Waspada mengatakan dirinya mengucapkan terimakasih kepada Lapas Klas IIB Tebingtinggi karena telah membuka kembali layanan kunjungan tatap muka.
” Saya kurang lebih sudah dua tahun tidak bertemu suami saya yang sedang menjalani masa hukuman di Lapas Klas IIB Tebingtinggi, dengan dibukanya kembali layanan kunjungan tatap muka oleh lapas jujur rasa rindu saya terhadap suami akhirnya terlepaskan, karena selama dua tahun ini hanya bisa menutup makanan tidak bisa melihat wajahnya karena Covid-19″, kata Nana.
Sementara itu, KPLP Lapas Klas IIB Tebingtinggi, Franda Wijaya Saragih kepada Waspada mengatakan pelaksanaan kunjungan tatap muka yang kembali dibuka oleh lapas sesuai dengan surat edaran Direktur Jendral (Dirjen) Pemasyarakatan Nomor: PAS-12 HH.01.02 tahun 2022.
” Surat edaran (Dirjen Pas) terbit pada hari Sabtu(2/7), dan untuk pelaksanaan kunjungan tatap muka baru kita mulai hari ini. Dan lihatlah hari ini bang rame kali keluarga yang berkunjung kemari”, kata Franda Wijaya Saragih.(a37)