Dinas Kesehatan P2KB Batu Bara Gelar Orientasi Stunting 2022

  • Bagikan
Ka.Seksi KB Kabupaten Batu Bara Saipul Anas menggelar rapat koordinasi Orientasi Stunting 2022 diaula Kantor Balai Desa Mekar Laras Kec.Nibung Hangus Kabupaten Batu Bara Rabu (31/8/2022).beritasore/alirsyah
Ka.Seksi KB Kabupaten Batu Bara Saipul Anas menggelar rapat koordinasi Orientasi Stunting 2022 diaula Kantor Balai Desa Mekar Laras Kec.Nibung Hangus Kabupaten Batu Bara Rabu (31/8/2022).beritasore/alirsyah

NIBUNG HANGUS (Berita): Kepala Dinas Kesehatan P2KB Batu Bara drg.Wahid Kusyairi MM menggelar rapat Orientasi Stunting 2022 diaula Kantor Balai Desa Mekar Laras Kecamatan Nibung Hangus Kabupaten Batu Bara Sumatera Utara dihadiri 51 peserta Kordinator Lapangan (Korlap) Penyuluhan KB Kecamatan Nibung Rabu (31/8/2022).

Laporan Koordinator Lapangan Penyuluhan KB Kecamatan Nibung Hangus Muhammad Soleh mengatakan pemutakhiran verifikasi dan validasi data keluarga beresiko Stunting  dan kasus Stunting adalah suatu proses membandingkan antara data hasil pendataan keluarga 2021 BKKBN dengan kondisi terkini dilapangan maupun pengecekan kasus Stunting Output dari e-PPGM.

Para Kader/ Tim Pendamping Keluarga (TPK) diharapkan mampu mempromosikan pemutakhiran verevekasi dan validasi data sasaran keluarga beresiko Stunting harapnya.

Sementara Kepala Dinas Kesehatan P2KB Batu Bara drg.Wahid Kusyairi MM diwakili Ka.Seksi KB Syaipul Anas dihadiri Fasilitaor TPK Kecamatan Nibung Hangus Nana Wahyuni Hidayat S.Kep, Khairani Hakim dan para narasumber Agus Asri A.Mk KTU Kapus Ujung Kubu menyampaikan data sasaran yang valid dan akurat dapat memanfaatkan untuk kebutuhan penajaman sasaran maupun intervensi program dalam rangka penurunan keluarga beresiko Stunting maupun kasus Stunting.

Diharapkan para Kordinator lapangan (Korlap),Para Kader dapat bekerja sesuai tupoksi dan dapat menurunkan Stanting.(als)

Berikan Komentar
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *