Anak SMA Dilempari OTK Di Batubara

  • Bagikan
Seorang siswa SMAN 1 Limapuluh, Kabupaten Batubara berada di UPT Puskesmas Limapuluh setelah dilempari OTK di Jalinsum Kelurahan Limapuluh Senin (17/2/2025). Berita Sore/ist

BATUBARA (Berita): Seorang siswa SMA Negeri 1 Batubara K, 15, mengalami tiga luka di kepala akibat dilempar batu sejumlah Orang Tak Dikenal (OTK) saat pulang sekolah di Jalinsum Kelurahan Limapuluh Senin (17/2/2025).

Pengakuan K kepada wartawan, dirinya berboncengan naik sepeda motor dengan satu kawan sekelasnya hendak pulang menuju rumah. Mereka lewat rel kereta api, tapi dihadang OTK di pinggir jalinsum.

Para pelaku itu sebanyak dua sepeda motor yakni satu sepeda motor berbonceng tiga dan satu lagi boncengan dua orang. Mereka
membabi buta melempar hingga mengenai kepala K membuat korban jatuh dari kendaraan dan kepalanya berdarah.

Sejumlah warga yang melihat langsung membantu mengevakuasi korban ke UPT Puskesmas Limapuluh, untuk mendapatkan perawatan.

Sementara Ibu korban, Erni br Hutagaol, 46, yang mendapatkan laporan anaknya mengalami kekerasan langsung menyusul ke Puskesmas Limapuluh.

“Saya berharap Kepolisian bergerak cepat menangkap pelakunya agar dihukum sesuai Undang- undang,” sebut ibu korban.

Di hari yang sama, kasus serupa juga dialami anak Sri Rahayu. Putranya bernama F Kelas XI dipukul OTK di TKP yang sama menggunakan bambu dari belakang tatkala F sedang mengendarai sepeda motor.

Pengakuan Sri, para OTK terduga pelaku teror ini berkeliaran saat jam anak sekolah pulang. Saat itu OTK memakai celana abu-abu seragam SMA mengendarai sepeda motor dan memakai jaket hoodie berpenutup kepala. Para korban meminta Polisi bergerak dan menangkap pelaku. (tim)

Berikan Komentar
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *