Pemdes Siuhom Manfaatkan DD Bangun Infrastruktur Jalan

  • Bagikan
Jalan cor rabat beton yang dibangun dari DD 2020 di areal persawahan warga desa Siuhom Kec.Angkola Barat, Jum'at (21/8). Berita Sore/Birong RT
Jalan cor rabat beton yang dibangun dari DD 2020 di areal persawahan warga desa Siuhom Kec.Angkola Barat, Jum'at (21/8). Berita Sore/Birong RT

TAPSEL (Berita): Pemerintah Desa Siuhom Kec.Angkola Barat Kab.Tapanuli Selatan manfaatkan Dana Desa (DD) TA.2020 bangun infrastruktur jalan cor rabat beton dalam menunjang perekonomian masyarakat sekitar.

Hal ini dikatakan kepala Desa Siuhom Kec.Angkola Barat Kab.Tapanuli Selatan, Amantua Somamora di kantornya Desa Siuhom Kec.Angkola Barat, Jum’at (21/8).

Dia menerangkan, pembangunan jalan cor rabat beton di desa tersebut dirahkan menuju daerah permukiman warga dan jalan areal menuju persawahan warga di Saba Jae dengan panjang 150 meter lebar 3 meter dan kini telah bisa dilewati roda dua maupun roda empat.

” Pemerintah selalu berkomitmen agar dana desa dapat mensejahterakan masyarakat dalam segi perekonomian dan pembangunan. Saya harap jalan ini agar dapat dirawat bersama,” ujarnya kades.

Dilihat dari segi manfaatnya, pembangunan infrastuktur jalan cor rabat beton yang baru dibangun di desa itu cukup banyak bagi masyarakat seperti, nilai jual lahan masyarakat meningkat serta dapat memperlancar arus tranfortasi dalam pengangkutan perekonomian hasil tani masyarakat,” tutupnya.(Rong)

Berikan Komentar
  • Bagikan