MEDAN (Berita): Ketua Dewan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Sumatera Utara Dewi Budiati Teruna J Said didampingi Wakil Ketua Umum Didit Mahadi Kadar serta managemen pengelola Pasar Tikung Heru
Guntur Simanjuntak saat meninjau Pasar Tikung yang berlokasi di Jalan Brigjend Zein Hamid, Rabu (10/3).
Dalam tinjauan itu Dewan UKM Sumut berencana menjalin kerjasama dalam pengelolaan pembinaan pelaku Usaha Kecil dan Menengah (UKM).
Dewan UKM berupaya membuka peluang membuka peluang pasar bagi produk Usaha Kecil Menengah (UKM), terutama produk komoditi dan produksi rumahan yang ada di Sumatera Utara.
“Saat ini pelaku UKM perlu mendapat perhatian khusus dari berbagai pihak terutama pemerintah disebabkan belum berakhirnya pandemi Covid-19 yang melumpuhkan ekonomi diberbagai sektor. Untuk itu, berbagai upaya dilakukan oleh Dewan Usaha Kecil dan Menengah salah satunya bekerjasama ke beberapa pihak guna membantu para pelaku UKM dengan menyediakan lokasi untuk berjualan hasil produksinya,” ucap Dewi.
Wakil Ketua Umum Didit Mahadi Kadar juga selaku pengusaha di kota Medan menyatakan akan terus menangkap berbagai peluang yang kemungkinan bersinergi dengan program Dewan Usaha Kecil dan Menengah untuk mencapai target yang diinginkan untuk terus menerus melakukan pembinaan kepada pelaku Usaha Kecil Menengah yang ada di Sumatera Utara.
Sedangkan pihak managemen Pasar Tikung mengatakan turut mendukung program Dewan Usaha Kecil dan Menengah Sumatera Utara untuk bekerjasama dalam pengelolaan pelaku Usaha UKM di Pasar Tikung dengan luas 4.700 m2, berjumlah 3 lantai, lantai 1 berupa basement, lantai 2 dan 3 berupa kios, dan rooftop, dan terdiri dari 343 unit kios berukuran 2mx2m-3,5mx5m dan diharapkan mampu dikoelola dengan baik oleh para pelaku UKM Sumatera Utara. (as)