Beruang Hantui Roburandolok, Warga Tak Berani Ke Kebun

  • Bagikan
Beruang menghantui warga Roburandolok, Kec.Panyabungan Selatan, Kab. Madina. beritasore/Ist

MADINA (Berita): Beruang ganas menghanui warga Desa Roburandolok, Kec. Panyabungan Selatan, Kab. Mandailing Natal, setelah kaki petani aren, Darwin, luka parah diserang beruang.

“Masyarakat belum ke ladang dan kebun. Warga Roburandolok masih belum berani ke kebun,” ujar Pj Kades Roburandolok Enda Mora menjawab wartawan melalui sambungan telepon seluler, Sabtu (15/7). Warga diserang beruang kemarin sore sekira pukul 18.00.

Masyarakat tertahan di desa. Praktis, tidak melakukan aktivitas seperti biasa sebagai petani yang umumnya menggantungkan harapan kepada sawah, ladang dan kebun.

Warga terkonsentrasi di sejumlah lopo (warkop) di desa dan ngumpul di berbagai tempat membicarakan beruang ganas menyerang warga Roburandolok.

Sebelumnya, Pj Kades Roburandolok Enda Mora mengimbau warga untuk sementara tidak beraktivitas ke kebun, sebelum ada tindaklanjut dari pihak terkait. Warga sepakat dilaporkan ke pihak TNBG dan Forkopimcam Panyabungan Selatan.

Awal 2023, seorang pencari kayu hilang di hutan. Dua pekan kemudian ditemukan  jenazah dalam kondisi memprihatinkan.  Dilihat waktu serangan  sore menjelang malam, tidak tertutup kemungkinan akibat serangan beruang ganas. (irh)

Berikan Komentar
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *