TAPSEL (Berita): Setiap memasuki hari libur besar, wisata Aek Sijorni menjadi salah satu andalan masyarakat pengunjung dalam menikmati liburan untuk berwisata.
Hal ini terpantau Berita dilokasi Wisata Aek Sijorni di Desa Aek Libung Kecamatan Sayurmatinggi Kab.Tapanuli Selatan, Minggu (23/8).
Keindahan destinasi wisata Aek Sijorni ini tidak hanya menarik minat pengunjung warga lokal saja namun, dari luar daerah juga banyak datang berkunjung menikmati keindahan panorama alamnya seperti Kota P.Sidimpuan, Paluta, Palas dan Mandailing Natal.
Keindahanya dikenal dengan sebuah pemandangan alamnya seperti bukit-bukitnya yang masih melintang, kejernihan airnya yang masih alami dan di tambah lagi dengan sejumlah macam rupa permainan lainnya yang di akomodir untuk menarik minat pengunjung.
Namun, ditengah pandemi COVID-19 ada yang berbeda dibandingkan dari hari sebelumnya. Setiap pengunjung yang hendak masuk berkunjung berwisata ke areal Aek Sijornih ini, diimbau agar memakai masker dan di rapid test oleh Bhabinkamtibmas Polsek Pintu Padang sebagai upaya untuk mengantisifasi penyebaran COVID-19. (Rong)